Antisipasi DBD, Babinsa Umbulharjo tempatkan Kotak Nyamuk Wolbachia

Antisipasi DBD, Babinsa Umbulharjo tempatkan Kotak Nyamuk Wolbachia

Yogyakarta -  Babinsa Kelurahan Warungboto Koramil 07/ Umbulharjo Kodim 0734/ Kota Yogyakarta Serka Zaeni mengikuti pendataan penempatan kotak nyamuk wolbachia di Rt 30 Rt 34 dan Rt 38 Kel Warungboto, Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Rabu (09/09/2020)

Kegiatan ini bekerjasama dengan Universitas Gajahmada, Puskesmas umbulharjo I Bhabinkamtibmas dan masyarakat.  Penempatan kotak bibit nyamuk wolbachia agar nyamuk wolbachia dan nyamuk lokal bisa kawin sehingga setelah terjadi perkawinan apabila nyamuk tersebut menggigit kepada seseorang sudah tidak membawa penyakit demam berdarah.
 

Menurut Serka Zaeni masyarakat sebetulnya sudah banyak yang memahami kebersihan dan pengendalian nyamuk dengan  cara menjaga kebersihan masing-masing rumah.Misalnya hindari dirumah ada genangan air dalam waktu lama, dari bekas air mineral, kaleng yg menampung air dan lain lain. Hal ini dapat  menimbulkan berkembang biak larva nyamuk.

“Dengan di tebarnya bibit nyamuk wolbachia tersebut agar bisa mencegah penyakit demam berdarah di wilayah Kelurahan Warungboto, tetapi dengan catatan masyarakat harus tetap menjaga kebersihan lingkungan dan tempat tinggal”Terang Babinsa Warungboto ini.