PENGECEKAN PROTOKOL KESEHATAN TEMPAT USAHA RUMAH MAKAN DI KAWASAN WISATA

PENGECEKAN PROTOKOL KESEHATAN TEMPAT USAHA RUMAH MAKAN DI KAWASAN WISATA

Yogyakarta - Setelah sekian lama kita bergulat dengan pandemi Covid-19,kini kita memasuki Adaptasi Kehidupan Baru dimana kita dapat beraktifitas seperti biasa dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan.Hal ini berdampak terhadap kegiatan masyarakat,setelah sekian lama masyarakat bekerja dan melaksanakan aktifitas sehari hari di rumah,kini masyarakat dapat beraktifitas seperti biasa dengan dibukanya kembali tempat tempat wisata dan pusat kuliner serta rumah makan yanh berada di dalam kawasan tempat wisata.

Adaptasi Kehidupan Baru ditandai dengan ramainya aktifitas wisata masyarakat diberbagai tempat wisata hal ini dikhawatirkan akan menjadi tempat penularan virus Corona dan menjadi kluster baru.

Untuk itu pemerintah telah berupaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 terutama setelah dibuka kembali tempat wisata.Salah satunya dengan menerapkan protokol kesehatan bagi masyarakat yang akan berwisata. Babinsa Pandeyan Serka.Dedi Indarto dan Sertu.Ari Fitrianto bersama gugus tugas Covid-19 Kecamatan Umbulharjo melaksanakan  verifikasi dan pengecekan kelengkapan protokol kesehatan di rumah makan dan Cafe yang ada di kawasan wisata XT Square Jl.Veteran Kebrokan,Kelurahan Pandeyan. Jumat(23/10)

Pada kesempatan ini Babinsa bersama Gugus tugas Covid-19 Kecamatan Umbulharjo mengecek dan menghimbau kepada pengelola rumah makan dan Cafe
agar selalu menerapkan protokol kesehatan kepada masyarakat yang akan berwisata kuliner dengan menyiapkan tempat cuci tangan,pengecekan suhu tubuh dan memakai masker ketika berada di kawasan XT Square .

Kegiatan ini dilaksanakan untuk memutus rantai penularan Covid-19 dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengunjung rumah makan dan Cafe yang ada di kawasan wisata XT Square.Sehingga masyarakat dapat tetap berwisata ditengah pandemi.