Tiga Pilar Kelurahan Gedongkiwo Laksanakan Sambang Warga
Tiga Pilar Kelurahan Gedongkiwo Laksanakan Sambang Warga
Yogyakarta - Untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 di wilayah binaannya, Babinsa Kelurahan Gedongkiwo, Koramil 09/Mantrijeron, Serka Suyatno dan Sertu Sarijan Bersama aparat kelurahan Gedongkiwo melaksanakan "Sambang Warga" dan Pendisiplinan aturan Protokol Kesehatan. Sabtu(14/11/2020)
Pelaksanaan penegakkan disiplin kepada warga masyarakat dilaksanakan di Rw 03, Rw 04, Rw05, dan RW 07 Kampung Suryowijayan, Kelurahan Gedongkiwo, Kecamatan Mantrijeron. Hal ini dilakukan untuk memberikan pemahaman tentang Covid -19 dan menegakkan 3 M yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Karena dalam rentan 3 hari ini wilayah Mantrijeron positif Covid-19 bertambah 3 orang.
Hadir dalam pelaksanaan penertiban Lurah Gedongkiwo, Puskesmas Mantrijeron, Kasitrantib Kel.Gedongkiwo, Bhabinkamtibmas, Ketua Rw 03,04,05 dan 07 dan Tokoh Masyarakat Suryowijayan.