Dandim 0734/Kota Yogyakarta Hadiri Peresmian Jogja Anggur

Dandim 0734/Kota Yogyakarta Hadiri Peresmian Jogja Anggur

Komandan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Kolonel Arm Tejo Widhuro, S.Sos., M.Si menghadiri acara peresmian Jogja Anggur di Jalan Parangtritis Km. 13 Patalan Jetis Bantul Yogyakarta yang merupakan salah satu agrowisata unggulan di wilayah Kabupaten Bantul, Selasa (15/12/2020).

Acara yang diresmikan Ketua MPR RI H. Bambang Soesatyo, S.E., MBA., (Bamsoet)  tersebut sekaligus penandatangan nota kesepahaman (MoU) terkait pemanfaatan teknologi pertanian antara Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta dengan Jogja Anggur. Lalu dilanjutkan dengan penanaman bibit anggur sekaligus panen raya anggur.

Turut hadir antara lain anggota DPD RI yang juga Permaisuri Raja Kesultanan Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubowono X Gusti Kanjeng Ratu Hemas, Bupati Bantul, Suharsono, anggota MPR RI/Komisi X DPR RI Robert Kardinal, anggota MPR RI/Komisi VII DPR RI Gandung Pardiman, Rektor UPN Yogyakarta, Dr. Irhas Effendi dan Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Agus Indra Gunawan.

"Biasanya anggur dibudidayakan di negara yang memiliki empat musim, terutama di kawasan Eropa. Ternyata berkat keuletan dan inovasi dua bersaudara, Arief Wahyudianto dan Agustinus Danang, anggur bisa tumbuh di Indonesia yang memiliki iklim tropis. Menunjukan tidak ada yang tak mungkin untuk dikembangkan di Indonesia. Selain menjadi tempat agrowisata yang edukatif, hasil panen Jogja Anggur bisa menjadi momentum menekan masuknya anggur impor. Pencapaian yang patut didukung," ujar Bamsoet saat memberikan kata sambutan.

"Pemerintah juga harus memberikan pemberdayaan dan perlindungan, sehingga masyarakat semakin bergairah melahirkan sentra agrowisata seperti Jogja Anggur, yang perlahan namun pasti bisa mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap buah impor. Pemenuhan buah dari produksi dalam negeri selain bisa meningkatkan derajat, harkat dan martabat bangsa, juga bisa membuka banyak lapangan pekerjaan dan multiplier effect ekonomi lainnya," pungkas Bamsoet pangilan akrab Bambang Soesatyo.