Satgas TMMD Kodim 0734/Kota Yogyakarta Rapid Test Sebelum Menuju Lokasi TMMD

Satgas TMMD Kodim 0734/Kota Yogyakarta Rapid Test Sebelum Menuju Lokasi TMMD

Yogyakarta – Sebanyak 55 orang personel yang terdiri dari Yon Armed 3/105 Tarik/NP dan Yon Zipur  4/TK  yang tergabung dalam Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg ke 111 TA. 2021 Kodim 0734/Kota Yogyakarta melaksanakan Rapid test di Rumah Sakit tingkat lll dr Soetarto sebelum berangkat ke lokasi TMMD di Kemantren Wirobrajan. Senin(14/06/2021)
Apel pengecekan yang dipimpin oleh Pasiter Kodim Mayor Inf Dedyk H menekankan agar anggota satgas TMMD, bisa mengerti  di masa pandemi ini protocol kesehatan tetap diutamakan dalam  pelaksanaan rapid test.
"Sebelumnya personel yang tergabung dalam satgas TMMD yang akan berangkat ke sasaran melaksanakan rapid test dan pengecekan kesehatan serta kesiapan perlengkapan yang akan digunakan di lokasi," ujar Pasiter.
Setelah pemeriksaan kesehatan, lanjut Dedyk, Satgas TMMD akan menuju Kotis TMMD Reg ke 111 Kodim 0734/Kota Yogyakarta dan besok personil siap untuk melaksanakan kegiatan. 
"TMMD ini merupakan panggilan tugas yang harus dilaksanakan dengan tulus dan ikhlas, saya harap semuanya dapat menyadari akan tugas kita sebagai prajurit TNI," pungkasnya.