Satgas TMMD Bangun Sarana Umum MCK dan Balai RW
Satgas TMMD Bangun Sarana Umum MCK dan Balai RW
Yogyakarta - Mandi, Cuci, Kakus (MCK) atau pembangunan toilet pada program TMMD ke- 111 Kodim 0734/Kota Yogyakarta hampir selesai dikerjakan. Sebentar lagi warga Pakuncen khususnya RW 01 sudah dapat menggunakan fasilitas umum tertsebut.
Pembangunan MCK merupakan salah satu program sasaran fisik program TMMD yang kebetulan lokasinya menjadi satu dengan pembangunan Balai RW 01 di Kelurahan Pakuncen Kemantren Wirobrajan Kota Yogyakarta. Bangunan fisik yang lain seperti pembuatan Saluran Air Hujan (SAH) yang ada di Kelurahan Wirobrajan Serta pembangunan talud di Kelurahan Patangpuluhan juga masibh dala pengerjaan
“Untuk pembangunan MCK sampai dengan saat ini Jumat, 02 Juli 2021 sudah pada pemasangan pintu. Sedangkan untuk rehab RTLH yang tersebar di tiga Kelurahan di Kemantren Wirobrajan tinggal tiga rumah yang masih dalam tahap pengerjaan,” ucap Sertu Maryono.
“Secara keseluruhan untuk pembangunan MCK dan Balai RW 01 sudah mencapai 82 persen. Setelah nanti selesai semua, bangunan sudah dapat dimanfaatkan oleh masyarakat’”tambahnya.