Pangdam IV/Diponegoro Dampingi Menko Marves Naik KRL Bandara YIA-Stasiun Tugu Yogyakarta

Pangdam IV/Diponegoro Dampingi Menko Marves Naik KRL Bandara YIA-Stasiun Tugu Yogyakarta

Yogyakarta - Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto dampingi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan beserta Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Wakil Menteri BUMN II Bp. Kartika Wirjoatmodjo dalam acara Launching Stasiun Kereta Api (KA) Bandara Internasional Yogyakarta - Kulon Progo (YIA). Jumat (27/08/2021).

“Saya menitipkan satu tugas kepada pengelola agar integrasi layanan secara digital baik pembayaran maupun data penumpang harus dilakukan dalam satu aplikasi sehingga memberikan kemudahan masyarakat yang akan melakukan perjalanan,” kata Menko Marves. 


Acara dilanjut dengan rombongan menaiki KRL dengan tujuan Stasiun Tugu Yogyakarta. Sesampainya di Stasiun Tugu rombongan Menko Bidang Maritim dan Investasi disambut Walikota Yogyakarta, Dandim 0734/Kota Yogyakarta, Kapolresta Yogyakarta, Ka Daop 6 Yogyakarta. Menko Marves pun membagikan pengalamannya setelah merasakan perjalanan uji coba KA Bandara.

 “Perjalanan yang ditempuh selama kurang lebih 40 menit ini memberikan pengalaman baru, keindahan alam sekaligus kenyamanan para penumpangnya tanpa terkecuali saya pribadi,” paparnya.

Luhut menyampaikan rasa bangga dan mengapresiasi semua pihak yang telah berhasil mewujudkan moda transportasi yang bukan hanya baik namun juga bermanfaat.

“Dan semoga dalam beberapa waktu kedepan konektivitas antarmoda transportasi semacam ini dapat diduplikasi diseluruh wilayah Indonesia,” tambahnya.


Terlihat turut mendampingi dalam acara tersebut Danrem 072/PMK Kolonel Inf Afianto, Dandim 0734/Kota Yogyakarta Letkol Inf Erwin Ekagita Yuana, S.I.P., M. Si Serta Pejabat Kodam IV/Diponegoro, Pejabat Polda DIY, PT. KAI dan Forkopimda Kota Yogyakarta.