Dandim Jogja Kunjungi Program Zero Penyakit TBC

Dandim Jogja Kunjungi Program Zero Penyakit TBC

Yogyakarta - Komandan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Letkol Inf Erwin Ekagita Yuana, S.I.P., M.Si bersama Ketua Persit KCK Cabang XXXIV Dim 0734/Kota Yogyakarta didampingi tokoh masyarakat Giwangan Bpk. Yanto mengunjungi pelaksanaan program Zero Penyakit TBC (Tuberkulosis) di Masjid At Taqwa Giwangan Kel. Giwangan Kemantren Umbulharjo Kota Yogyakarta. Sabtu, (28/08/2021). 

Acara tersebut diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Yogyakarta bekerja sama dengan UGM dan Puskesmas Umbulharjo 1 dengan tujuan untuk menurunkan angka prevalensi kejadian TBC (Tuberkulosis), khususnya di Kota Yogyakarta yang cenderung masih tinggi.

Kegiatan yang dilaksanakan satu hari dimulai dari pagi tersebut mentargetkan sasaran 125 orang warga khususnya RW. 10 untuk di Rontgen dengan pertimbangan warga Rw. 10 ada yang punya penyakit Tuberkulosis (TBC). 

Letkol Erwin sebagai Dandim 0734/Kota Yogyakarta menyampaikan dukungan penuh atas pelaksanaan program Zero TBC (Tuberkulosis) di Kota Yogyakarta.

Seperti kita ketahui bersama Kota Yogyakarta memiliki tingkat kepadatan penduduk yang cukup tinggi, dengan latar belakang kondisi geografis dengan kepadatan penduduk rata-rata 14.000/m2, semoga dengan adanya program ini TB di Kota Yogyakarta bisa teratasi.