BABINSA KORAMIL 04/DANUREJAN KUNJUNGI WARGA TERDAMPAK COVID-19
BABINSA KORAMIL 04/DANUREJAN KUNJUNGI WARGA TERDAMPAK COVID-19
YOGYAKARTA - Sebagai aparat kewilayahan teritorial, Kopka Ruliyanto terus berperan aktif dalam menjalankan tugas pokoknya yaitu membina masyarakat dengan melakukan pendampingan yang dilakukan melalui Komunikasi Sosial. (05/09/2021).
Kopka Rulianto melakukan giat Komsos kepada warga di Kampung binaannya dengan anjangsana dan membantu warga yang terdampak Covid-19.
Untuk mewujudkan rasa kedekatan serta peran sertanya dengan masyarakat yang ada diwilayah binaannya dalam kegiatannya Komsos, sebagai Anggota Babinsa, Kopka Ruliyanto ikut serta membantu warga yang terdampak Covid-19 di Kampung binaannya.
"Tujuan kegiata ini adalah untuk membantu warga binaan. Selain itu, kegiatan ini juga untuk mencari sarana informasi kepada warga binaan tentang situasi dan kondisi di wilayah desa binaan," tutur Kopka Rulianto.
Kopka Rulitanto juga mengatakan, dengan melakukan Komsos tersebut dapat menyelenggarakan berbagai kegiatan yang ada di wilayah, agar setiap kejadian dan perkembangan kegiatan apapun dalam kehidupan masyarakat dapat diketahui dan dideteksi secara dini.
"Oleh sebab itu kegiatan Komsos sangat penting dilakukan oleh Babinsa agar memperoleh informasi yang aktual tentang berbagai aspek kejadian di masyarakat. Apalagi sekarang sedang merebaknya Covid-19 yang dapat berdampak kepada warga masyarakat,"tutup Kopka Ruliyanto.