Dandim Kota Yogyakarta Hadiri Launching Percepatan Waktu Tempuh dan Peningkatan Layanan Kereta Api 

Dandim Kota Yogyakarta Hadiri Launching Percepatan Waktu Tempuh dan Peningkatan Layanan Kereta Api 

Yogyakarta - Mewakili Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen TNI Afianto, Komandan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Letkol Inf  Erwin Ekagita Yuana, S.I.P., M.Si hadiri Peresmian  Percepatan Waktu Tempuh dan Peningkatan Layanan Kereta Api Taksaka, acara digelar di Stasiun Yogyakarta. Jumat (24/09/2021).

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai 24 September 2021, menghadirkan berbagai inovasi pada layanan KA penumpang. Inovasi tersebut berupa percepatan waktu tempuh, penyediaan layanan wifi gratis, dan penyediaan layanan Live Cooking di atas KA.

Dalam sambutannya Awan Hermawan selaku Direktur Pengelolaan Prasarana PT.KAI menyampaikan bahwa dalam rangka menyambut HUT ke-76 KAI yang jatuh pada 28 September 2021 KAI dengan mengusung tema Melayani Lebih Cepat dan Lebih Baik. 

“KAI ingin bergerak lebih cepat dalam melayani masyarakat dengan kualitas yang lebih baik. KAI terus melakukan berbagai inovasi sebagai bentuk peningkatan pelayanan kepada pelanggan,” ujar Awan Hermawan.

Percepatan perjalanan ini bertujuan untuk memenuhi harapan pelanggan yang memerlukan waktu perjalanan yang lebih cepat. Percepatan ini dapat diraih melalui peningkatan kemampuan prasarana sehingga kereta mampu melaju lebih cepat namun tetap mengutamakan keselamatan perjalanan.

Peresmian yang ditandai dengan pengguntingan karangan bunga oleh Direktur Pengelolaan Prasarana PT.KAI yang didampingi oleh  Gubernur DIY yang diwakili Asisten Sekda Provinsi DIY Tri Setiawan didampingi oleh KA Daop 6 Yogyakarta, Wadirpam obvit mewakili Kapolda DIY, Wakil Walikota Yogyakarta, , Dandim 0734/Kota Yogyakarta dan Kajari Kota Yogyakarta.