Babinsa Tegalrejo Pantau Pasien Covid-19 Di Shelter Kelurahan Bener, Tegalrejo

Babinsa Tegalrejo Pantau Pasien Covid-19 Di Shelter Kelurahan Bener, Tegalrejo

Yogyakarta - Serka Suhirno selaku Babinsa Koramil 02/Tegalrejo Kodim 0734/Kota Yogyakarta, secara intens dan kontinyu terus memantau situasi masyarakat wilayah binaannya setelah ditetapkan menjadi PPKM Level 2. Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab sebagai babinsa harus dan mutlak senantiasa memiliki data pasien yang dinyatakan positif atau yang sedang menjalani karantina di Shelter Bener yang kebetulan diwilayah Koramil 02/Tegalrejo.

Bersama Instansi terkait Serka Suhirno melaksanakan pemantauan sekaligus update data pasien  yang menjalani karantina di Shelter Bener. Selasa(2/11/2021). Adapun seperti saat ini informasi terbaru yang sedang menjalani karantina Covid-19 di Shelter adalah sebanyak 4 orang dengan komposisi 2 pasien pria dan 2 pasien wanita yang kesemuanya adalah terindikasi pasien dewasa. 

Menurut Serka Suhirno saat memantau keberadaan pasien karantina Covid-19 di wilayah tugas teritorial Koramil 02/Tegalrejo diharapkan masyarakat semakin disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

“Meskipun status Kota Yogyakarta sudah PPKM Level 2, jangan menjadikan masyarakat terlena sehingga tidak lagi memperhatikan prokes, tetep kedepankan prokes disetiap kegiatan sehingga kita semua dapat berperan aktif dalam memutus mata rantai penularan Covid 19,” himbaunya.

Meski tak bisa dipungkiri bahwa suasana Covid-19 itu sendiri di wilayah Kota Yogyakarta sudah mengalami trend kearah yang positif, yaitu dengan semakin menurunnya angka tercatat masyarakat yang terpapar Covid 19 tetapi bukan berarti mengesampingkan prokes. Diharapkan masyarakat tetap disiplin melaksanakan prokes dan melaksanakan vaksinasi agar tercipta herd immunity di wilayah Kota Yogyakarta.