Babinsa Panembahan Berikan Himbauan Disiplin Prokes
Babinsa Panembahan Berikan Himbauan Disiplin Prokes
Yogyakarta - Babinsa Koramil 11/Kraton, Serka Dandun melaksanakan pemantauan dan himbauan protokol kesehatan di wilayah Kemantren Kraton dalam upaya saling peduli dan mengingatkan pelaksanaan aturan pemerintah tentang disiplin Prokes. Minggu, (7/11/2021).
Dengan ditetapkannya PPKM level 2 untuk wilayah Kota Yogyakarta berdampak meningkatnya kegiatan di lingkungan Masyarakat. Menyikapi hal itu, pemantauan dan himbauan harus terus dilaksanakan. Babinsa sebagai garda terdepan di wilayah secara rutin dan berkesinambungan dalam melaksanakan kegiatan PPKM level 2 di wilayah masing-masing.
Di sela-sela kegiatan pemantauan Serka Dandun mengatakan, “Beberapa aktivitas di berbagai tempat yang sebelumnya sepi, perlahan mulai meningkat seiring dengan diberlakukannya PPKM level 2. Tampak sekarang sudah banyak pengunjung, baik dari dalam maupun luar daerah yang masuk ke Kota Yogyakarta.”
“Apabila berada di tempat umum Prokes harus tetap dilaksanakan. Meskipun untuk saat ini Kota Jogja sudah turun dari level 3 menjadi level 2 diharapkan masyarakat jangan lengah," ucap Dandun.