BABINSA WIROBRAJAN BERSAMA PUSPITA TUMBUHKAN MINAT BACA ANAK-ANAK

BABINSA WIROBRAJAN BERSAMA PUSPITA TUMBUHKAN MINAT BACA ANAK-ANAK
 
YOGYAKARTA,- Perpustakaan Alternatif Kota Yogyakarta (PUSPITA) adalah bagian dari pelayanan perpustakaan umum Daerah Kota Yogyakarta yang mendatangi/mengunjungi pembacanya dengan menggunakan kendaraan, baik mobil atau motor roda tiga. Dengan kata lain Puspita adalah perpustakaan yang bergerak dengan membawa bahan perpustakaan untuk melayani masyarakat dari satu tempat ke tempat lain yang belum terjangkau oleh perpustakaan umum.
 
Perpustakaan Alternatif Kota Yogyakarta (PUSPITA) saat ini bersama Babinsa Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serda Tri Maryaka mengajak anak-anak sebagai generasi muda penerus bangsa di wilayah untuk gemar membaca. Tujuan adalah untuk meratakan layanan informasi dan bacaan kepada masyarakat sampai ke tingkat Kemantren dan Kelurahan yang belum ada perpustakaan secara permanen.
 
Serda Tri Maryaka mengatakan, Saat ini kita bersama Perpustakaan Alternatif Kota Yogyakarta membuka pelayanan perpustakaan di Kemantren Wirobrajan dimulai pukul 08.00 -12.30 Wib dan Jam 12.30 Wib sampai dengan selesai dilaksanakan di Kelurahan Wirobrajan untuk memberikan layanan baca di tempat. Rabu (10/11/2021).
 
Dalam upaya pengembangan kegemaran dan pembudayaan membaca melalui layanan Puspita ini, tujuan dari layanan perpustakaan keliling ini adalah untuk mendekatkan bahan bacaan kepada para pembaca dan anak- anak, kegiatan perpustakaan alternatif ini dilaksanakan  lebih bernuansa dengan suasana wisata baca artinya para pembaca dan anak-anak bisa mulai mengenal jenis buku-buku, isi atau materi buku yang ada."jelasnya. 
 
"Diharapkan kepada para pembaca dan anak-anak bisa memanfaatkan dengan sebaik baiknya untuk membuat kegiatan yang nuansa literasi di setiap wilayah baik di Kemantren maupun kelurahan."tambahnya.