ANGGOTA KORAMIL 12/GONDOMANAN ADU BAKO DENGAN WARGA BINAAN GUNA MENDAPAT INFORMASI DI WILAYAH

ANGGOTA KORAMIL 12/GONDOMANAN ADU BAKO DENGAN WARGA BINAAN GUNA MENDAPAT INFORMASI DI WILAYAH
 
Yogyakarta - Batuud Koramil 12/Gondomanan Peltu S. Bukari berkomunikasi dengan masyarakat Prawirodirjan guna mendapat informasi yang terjadi di masyarakat di masa pandemi Covid -19 yang belum usai. (19/11/2021). 
 
Kegiatan tersebut dilaksanakan S. Bukari saat berpatroli wilayah, Batuud Koramil 12/GM Peltu menyambagi salah satu warga yang berada di Kampung Prawirodirjan ngobrol bersama masyarakat tentang kondisi kesehatan keluarganya di masa pandemi Covid - 19 yang sampai saat ini belum berakhir.
 
Pada kesempatan Peltu S Bukari menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi Prokkes yang masih diterapkan oleh pemerintah daerah Yogyakarta supaya bisa semaksimal mungkin memutus penularan Covid - 19 terutama di Kampung Prawirodirjan.
 
“Saya berharap semua masyarakat wajib mematuhi Prokkes yang masih diterapkan di berbagai wilayah termasuk Yogyakarta,” ucapnya
 
Peltu S. Bukari juga memberikan pemahaman kepada masyarakat.betapa pentingnya kesehatan bagi diri sendiri dan keluarga terlebih di masa pandemi Covid -19 seperti saat sekarang ini. Hal tersebut selalu ditekankan kepada masyarakat di wilayah binaan Koramil 12/GM agar semua masyarakat patuh dengan Prokkes yang sudah diterapkan oleh pemerintah dan terhindar dari Covid - 19 yang sudah banyak menelan korban jiwa di berbagai daerah di Indonesia.
 
“Diharapkan dengan masyarakat mematuhi peraturan yang sudah diterapkan oleh pemerintah, semua keluarga sehat selalu karena virus tersebut sudah  banyak memakan korban jiwa di beberapa wilayah di Indonesia. Dengan masyarakat mau mengikuti aturan yang sudah berlaku sehingga bisa menekan penularan Covid - 19 di kalangan masyarakat dan memutus rantai penularan Covid - 19.” tegasnya.