BERSAMA APARAT TERKAIT BABINSA KORAMIL 04/DANUREJAN TERTIBKAN PKL DI SEPANJANG JALAN MALIOBORO

BERSAMA APARAT TERKAIT BABINSA KORAMIL 04/DANUREJAN TERTIBKAN PKL DI SEPANJANG JALAN MALIOBORO

YOGYAKARTA - Anggota Babinsa Koramil 04/Danurejan Serka Haryono bersama Aparat terkait dan Kepala Dinas Perhubungan tertibkan Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang  jalan Mallioboro yang di relokasi ke Teras Mallioboro. Rabu ( 09/02/2022 ).

Mulai Februari 2022 Pedagang Kaki Lima (PKL) Malioboro akan direlokasi di dua lokasi baru yakni di Eks Gedung Bioskop Indra dengan nama Teras Malioboro 1 dan Eks Gedung Dinas Pariwisata DIY dengan nama Teras Malioboro 2.

Dimana pada kesempatan itu Babinsa 04/Danurejan dan aparat terkait menghimbau agar pedagang tidak lagi berjualan di sepanjang Jalan malioboro karena sudah di sediakan tempat di teras Malioboro yang lebih nyaman dan aman.

Alhamdulillah, proses penertiban PKL tadi dalam keadaan aman dan kondusif, hal itu demi keindahan wisata Mallioboro di kota Yogyakarta itu sendiri,” ungkap Serka Haryono.

Danramil Koramil 04/Danurejan Mayor Inf Sriyanto, S.H, menambahkan,"selama ini Sepanjang Jalan Malioboro bisa dibilang terlihat semrawut dan terkesan kumuh serta mengganggu arus lalulintas sehingga mengurangi kenyamanan Pengunjung.

Untuk itu ia berharap para PKL yang berada disepanjang jalan Malioboro  juga memiliki kesadaran dalam menjaga ketertiban umum dengan tidak melapak di bukan tempatnya sehingga kedepannya Kota Yogyakarta terlihat Indah dan tertib,” harapnya.