ANGGOTA KORAMIL 02/TEGALREJO MELAKSANAKAN PEMANTAUAN PASIEN COVID-19 DI SHELTER TEGALREJO

ANGGOTA KORAMIL 02/TEGALREJO MELAKSANAKAN PEMANTAUAN PASIEN COVID-19 DI SHELTER TEGALREJO

Yogyakarta – Kasus positif virus Corona atau Covid-19 di Kota Yogyakarta makin hari makin bertambah jumlahnya. Hal tersebut bisa dilihat dari beberapa shelter yang ada di Kota Yogyakarta kini sudah mulai terisi kembali. Bahkan jumlahnya semakin hari semakin bertambah banyak. Temuan kasus aktif ini mayoritas diperoleh dari hasil tracing kontak erat pasien Covid-19.

Pemantauan untuk mengetahui perkembangan Covid-19 terus dilakukan untuk mendapatkan informasi terkini. Seperti halnya di wilayah di Kemantren Tegalrejo saja,  yaitu data yang dihimpun lewat kunjungan Serma Peris, anggota Koramil 02/Tegalrejo ke penampungan pasien Covid-19 yang berada di Shelter Rusunawa Sidomulyo RT. 18 , RW. 05 Kelurahan Bener Kemantren Tegalrejo.

“Adapun data terkini di hari Selasa, 15 Februari 2022, pukul 10.00 Wib, pasien yang sedang menjalani isolasi positif Covid-19 di Shelter tersebut sudah berjumlah sebanyak 50 orang, yang terdiri dari 18 pasien pria dan 32 pasien wanita, dari jumlah tersebut terdeteksi 31 orang berasal dari wilayah Kota Yogyakarta dan sisanya 19 orang berasal dari luar Kota Yogyakarta,” ungkap Serma Peris.

Dengan keadaan yang terjadi seperti saat ini, Serma Peris, sebagai Batiwanwil Koramil 02/Tegalrejo dengan semangat serta senantiasa untuk saling terus bersinergi serta selalu menjalin komunikasi untuk tidak lengah dan bosan dalam memantau dan mengawasi keberadaan para pasien yang masuk dan keluar di Shelter Covid-19 Kelurahan Bener.

Selain memantau para pasien Covid-19, Serma Peris juga memberikan penekanan pada penjaga serta Staf yang bertugas di Shelter Rusunawa Sidomulyo Bener Tegalrejo.

“Tetap semangat dan waspada dalam bekerja dan yang paling utama selalu lakukan disiplin protocol kesehatan dengan benar, sehingga kita tidak menjadi korban keganasan virus Corona atau yang lebih dikenal dengan Covid-19,” pungkasnya.