Babinsa Prawirodirjan Dampingi Vaksin Booster Lansia 

Babinsa Prawirodirjan Dampingi Vaksin Booster Lansia 
 
Yogyakarta - Dengan meningkatnya kasus terkonfirmasi Covid-19 di wilayah Kemantren Gondomanan menjadi cambuk agar selalu waspada dan mentaati Protokol Kesehatan bagi semua warga, terlebih bagi Lansia yang rentan karena daya Imunitas tubuh yang semakin menurun, untuk membentuk herd immunity (Kekebalan Kelompok) dan percepatan penanganan Covid-19 Koramil 12/Gondomanan mendukung Program Vaksin tahap 3 Booster bagi Lansia warga Kemantren Gondomanan yang dilaksanakan di Pendopo Kemantren Jl. Ibu Ruswo No. 3a Yogyakarta. Rabu (23/02/2022).
 
Babinsa Prawirodirjan Koramil 12/Gondomanan Sertu Ali Anwar melakukan pendampingan untuk meyakinkan agar Lansia yang ada di wilayahnya bisa seluruhnya mendapatkan vaksin Booster, "Kita akan bantu program Puskesmas Gondomanan ini dengan mengajak dan mengedukasi Lansia agar mau divaksin, karena masih ada Lansia yang masih takut dengan jarum suntik" Ungkap Ali
 
Sementara itu Kepala Puskesmas Gondomanan dr. Fajar Meitha Harti mengaku prihatin dengan bertambahnya warga yang terkonfirmasi positif, harapannya dengan vaksin Booster Lansia ini bisa meringankan dan menambah daya tahan tubuh apabila terkonfirmasi Covid.
 
"Kegiatan vaksin saya jadwalkan 2 hari kedepan, silahkan bagi para Lansia warga Kemantren Gondomanan agar hadir untuk mendapatkan vaksin dosis ke-3 ini semoga bermanfaat" Pungkasnya.