SINERGITAS BABINSA PURWOKINANTI BHABINKAMTIBMAS SATPOL PP DAN LINMAS LAKSANAKAN PENGAMANAN DAN PENDAMPINGAN VAKSINASI BOOSTER DI NDALEM KADIPATEN PAKUALAMAN
SINERGITAS BABINSA PURWOKINANTI BHABINKAMTIBMAS SATPOL PP DAN LINMAS LAKSANAKAN PENGAMANAN DAN PENDAMPINGAN VAKSINASI BOOSTER DI NDALEM KADIPATEN PAKUALAMAN
YOGYAKARTA - Wujudkan keamanan dan kenyamanan Babinsa Kel.Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman Koptu Thopan melaksanakan pengamanan dan pendampingan Vaksinasi Booster Covid-19 untuk masyarakat umum bersama Bhabinkamtibmas Satpol PP dan Linmas yang diselenggarakan di Ndalem Kadipaten Pakualaman dengan mengusung tajuk "Pakualaman Sehatkan Indonesia" (PAKSIN)). Kamis (24/2/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut, GKBRAA Pakualam X, BPH. Kusumo Bimantoro, GPH Indrokusumo, Ny. Anggi Bambang dari TPPKK DIY, dr. Theresia Lindawati, Kepala RS Bhayangkara, Polda DIY, dan Mantri Pamong Praja Pakualaman Cahya Wijayanta, S.Sos.
Acara Paksin dibuka oleh BPH Kusumo Bimantaro Putra Mahkota KGPAA Pakualam X dalam sambutannya Beliau mengatakan, Pakualaman terus berupaya memberikan vaksinasi kepada masyarakat umum sampai pandemi ini berakhir. "Kita tahu bahwa pandemi covid-19 ini masih belum selesai, bahkan belakangan gejalanya semakin meningkat, tujuan aksi sosial Vaksinasi Booster dimaksudkan untuk membantu upaya pemerintah meningkatkan imunitas masyarakat Yogyakarta dalam menyongsong pulihnya sektor pariwisata di Yogyakarta." ungkapnya dalam sambutan tersebut.
Dari hasil pantauannya Thopan menyampaikan bahwa animo masyarakat untuk ikut vaksinasi dosis III (Booster) cukup tinggi dari rencana semula 600 peserta, ternyata dalam pelaksanaannya Antusias warga yang mendaftar melonjak menjadi 750 orang dan untuk menghindari kerumunan massa, kehadiran para peserta vaksin sudah ditentukan waktunya saat pendaftaran secara online.