Babinsa Koramil 06/Mergangsan Sambangi SMK Marsudi Luhur
Babinsa Koramil 06/Mergangsan Sambangi SMK Marsudi Luhur
Yogyakarta - Serka Danang Supriyadi Babinsa Koramil 06/Mergangsan, Kodim 0734/Kota Yogyakarta Bersama Babinkamtibmas Polsek Mergangsan Bripka Ervan Wilis melaksanakan Komunikasi sosial dengan Kepala Sekolah SMK Marsudi Luhur beserta guru di SMK Marsudi Luhur, Jalan Bintaran Kidul No 6, Kelurahan Wirogunan, Kemantren Mergangsan. Selasa (15/2/2022).
Babinsa Mergangsan dalam Komsosnya menyampaikan bahwa dengan adanya pembelajaran tatap muka maka pihak sekolah harus dapat menyediakan fasilitas prokes sehingga para siswa dapat disiplin dalam menerapkan prokes.
“Kegiatan pembelajaran tatap muka menerapkan protokol kesehatan yaitu setiap siswa harus memakai masker dengan benar, menyediakan tempat cuci tangan di air yang mengalir serta harus disiapkan sabun cair , cek suhu tubuh setiap pelajar sebelum memasuki kelas dan jaga jarak bangku belajar” ujarnya.
Melalui Komsos tersebut Babinsa menyampaikan himbauan dan mengajak agar para siswa dan guru menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan, memakai masker dengan baik dan hindari kerumunan agar terhindar dari penularan Covid 19.
Simon Suwarsono, S. Pd selaku Kepala Sekolah di SMK Marsudi Luhur mengapresiasi kedatangan Babinsa dan Bhabinkamtibmas, dan akan terus memastikan kedisiplinan dalam penerapan prokes di SMK Marsudi Luhur baik para guru maupun siswa.