Jaga Sinergitas, Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Komsos dengan Mitra Kerja Perangkat Kelurahan

Jaga Sinergitas, Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Komsos dengan Mitra Kerja Perangkat Kelurahan

Yogyakarta - Dalam rangka meningkatkan kerja sama yang baik dalam mendukung tugas pokok sebagai Aparat Komando Kewilayahan, Babinsa Sosromenduran Koramil 14/Gedongtengen Serda Asep Dwi Wahyu melaksanakan rutinitas komsos dengan para perangkat Kelurahan Sosromenduran bertempat di Kantor Kelurahan Sosromenduran, Jalan.Sosrowijayan No. 21, Kemantren Gedongtengen. Rabu (16/03/2022).

Kegiatan komsos dengan perangkat kelurahan ini merupakan kegiatan rutinitas yang dilakukan oleh Serda Asep, dikarenakan dalam melaksanakan pembinaan teritorial harus selalu berkordinasi dengan perangkat kelurahan. Selain hal tersebut kegiatan komsos ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan menjaga hubungan baik di wilayah binaan.

Pada kesempatan kali ini, Serda Asep mengatakan, “Kami berbincang-bincang dengan perangkat kelurahan membahas masalah pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Kelurahan Sosromenduran ini. Dikarenakan sampai saat ini penambahan kasus Covid-19 di wilayah masih ada. Hal ini menjadikan perhatian kami bersama untuk lebih aktif dalam memberikan himbauan dan sosialisasi protokol kesehatan kepada warga masyarakat dan harus mengambil langkah antisipasi dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah kami,” ungkapnya.

"Karena menjaga hubungan baik dengan seluruh instansi dan seluruh lapisan masyarakat sangat penting, terutama dalam melaksanakan pembinaan teritorial, dengan bersinergi bersama seluruh komponen masyarakat diwilayah diharapkan dapat lebih mudah untuk memecahkan masalah yang timbul di wilayah kami, untuk itu hubungan keharmonisan dan kerjasama yang baik harus kita pelihara demi menunjang tugas kewilayahan kedepan,” pungkas Serda Asep.