Babinsa Pringgokusuman Menghadiri Acara Pengukuhan Forum Kerukunan Umat Beragama
Babinsa Pringgokusuman Menghadiri Acara Pengukuhan Forum Kerukunan Umat Beragama
Yogyakarta - Kehidupan beragama yang merupakan salah satu contoh adanya ke-Bhineka Tunggal Ikaan yang dimiliki oleh masyarakat kita dan selalu terpelihara dengan baik sepanjang masa dan untuk menjaga kelestarian kerukunan beragama tersebut maka diperlukan suatu wadah untuk dapat menampung aspirasi masyarakat dalam menjalankan kegiatan keagamaan sehari hari.
Pada Selasa (24/05/2022) sore, Babinsa Pringgokusuman Sertu Risdiyanto yang mewakili Komandan Koramil 14/Gedongtengen menghadiri acara Pengukuhan Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB ) Kemantren Gedongtengen Periode 2022-2026 di Pendopo Bhakti Praja Kemantren Gedongtengen Jl. Jlagran Lor, No. 52, Pringgokusuman, Gedongtengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Acara yang dilaksanakan tersebut bertujuan untuk memberikan wadah kepada para pemuka agama dalam menjalankan aktivitas keagamaan agar dapat berjalan sesuai dengan norma-norma dan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan juga sebagai sarana penyampaian informasi dan aspirasi bagi warga masyarakat lewat perwakilan yang duduk di dalam FKUB tersebut.
Hadir dalam acara pengukuhan tersebut antara lain, Mantri Pamong Praja Gedongtengen, Kepala KUA Gedongtengen, Kanit Binmas Polsek Gedongtengen, Babinsa Pringgokusuman, Lurah Pringgokusuman, Lurah Sosromenduran, Tokoh-tokoh Agama se Kemantren Gedongtengen dan perwakilan beberapa Instansi lainnya.
"Forum ini dibentuk oleh Kemantren Gedongtengen untuk menjaga situasi dan kondisi kerukunan umat beragama di wilayah Kemantren Gedongtengen agar dalam pelaksanaan peribadatan sehari-hari dapat terjaga dan bisa memberikan informasi kepada kita selaku Apkowil yang selalu siap menjaga dan mengamankan warga masyarakat dalam melaksanakan ibadah mereka sehari hari," ucap Sertu Risdiyanto di sela-sela acara pengukuhan tersebut.