Danramil Kraton Ikuti  Pengajian Peringatan Meninggalnya Tokoh Budaya Yogyakarta 

Danramil Kraton Ikuti  Pengajian Peringatan Meninggalnya Tokoh Budaya Yogyakarta 

 

 

Yogyakarta - Danramil 11/Kraton Mayor Caj (K) Erni Sudarwati, S. Pd mengikuti  pengajian peringatan tujuh hari meninggalnya Bapak Almarhum R. Edi Sulistyo di nDalem Kaneman jalan Kadipaten Kidul no. 44 Kraton yang merupakan keluarga Trah Dalem Sultan Hamengkubuwono VII, Sabtu (3/9/2022).

 

 

Pengajian di isi oleh Ustad Haji Muhammad Mukmin dan di hadiri oleh KPH Wironegoro, sejumlah kerabat dan tokoh masyarakat. Selain itu hadir dalam acara Kapolsek Kraton AKBP Sukamto, Danramil Kraton dan Lurah Kadipaten Baiq Suriyatningsih.

 

 

Pelaksanaan upacara Persemayaman dan pemakaman Almarhum sudah laksanakan pada hari senin 29 agustus 2022 yang lalu. Almarhum meninggalkan tiga orang anak dengan putra pertama adalah Drs. Krisna yang saat ini menjadi anggota DPRD Komisi A Kota Yogyakarta sedangkan dua putri lainnya yaitu Rr. Maya Aryatne SH. dan Rr. Senik Nasarati SE.

 

 

Almarhum merupakan tokoh seni dan budaya Yogyakarta yang mengeksploitasi seni dan budaya dari  kampung-kampung seni yang berada di Yogyakarta. Dan hingga saat ini kegiatan dalam pelestarian seni ketoprak maupun seni tari masih di laksanakan dalam rangka melestarikan kesenian daerah dengan melahirkan banyak seniman dan seniwati muda Yogyakarta.