Kepedulian Koramil 08/Kotagede Akan Pentingnya Pembinaan Karakter Bagi Generasi Muda

Para Santriwan Santriwati pondok pesantren Nurul Ummah sebanyak 120 orang, diberikan materi  Wawasan Kebangsaan Bela Negara berupa  latihan dasar-dasar PBB oleh anggota Koramil Kotagede, dalam rangka meningkatkan rasa cinta tanah air dan wawasan kebangsaan di Lapangan Karang Kotagede, Jln. Nyi Pembayun, Kotagede, Yogyakarta

Menurut Danramil 08/Kotagede Kapten Inf Joko Sutikno, tujuan dari latihan ini adalah sebagai wadah pembinaan karakter dan jati diri melalui metode belajar dan bermain, selain itu untuk menciptakan rasa cinta tanah air dan bela negara melalui pengetahuan dan pengamalan Pancasila UUD 1945, ini merupakan pelajaran ekstrakurikuler sekolah, materi yang diajarkan juga meliputi Peraturan Baris Berbaris PBB dan wawasan kebangsaan.
 
          Babinsa Koramil Kotagede melaksanakan kegiatan ini sebagai upaya untuk melatih serta membina kedisiplinan dalam rangka pembinaan generasi muda untuk meningkatkan kesadaran dalam Bela Negara sehingga memiliki jiwa nasionalisme dan patriotisme terhadap bangsa dan negara, “Jadi selain diisi dengan ilmu agama juga dibekali untuk menjadi warga negara yang baik.” tegas Danramil.
 
          Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Ummah sangat berterimakasih kepada TNI khususnya para Babinsa Koramil Kotagede yang telah peduli kepada para Santri Nurul Ummah. “Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut, sebab dengan cara dibina langsung oleh bapak-bapak dari TNI, anak-anak didik kami terlihat lebih serius dan antusias,” tutup KH. Ahmad zubaidi.